Saturday, May 11, 2013

Dakwah ini Harus Tetap Bergerak dan Kita Harus menambah Kapasitas



Herdi Karunia Pratama

Assalamu’alaikum wr. Wb
Ikhwah fillah rahimmakullulah saya ingin menyampaikan suatu paparan yang nantinya akan menjadi pesan untuk kita semua. Sekarang ini banyak fenomena yang secara langsun menegur kita untuk tetap berdakwah dan tidak lelah mendakwah orang yang belum tahu atau belum paham islam dan ajaran-ajaran Allah swt yang disampaikan kepada kita rasulullah saw.

 
Melihat fenomena tentang meninggalanya salah satu saudara kita yang telah menaruh hidupnya di jalan dakwah yaitu  almarhum ustadz Jefri Al-bukhori, beliau telah menyebarkan islam kepada masyarakat indonesia. Dan saya ingin menceritakan fenomena di Sekolah kita tercinta SMAN 2 Depok, pada waktu saya berkesempatan Sholat jum’at disana, pada akhir sholat bapak kepala sekolah kita pak sukandi, beliau sedih dengan perpisahan tersebut dan beliau ingin menyampaikan perpisahan kepada kita dengan lidah yang kelu. Dan beliau berpesan agar sholat jumat harus tetap berjalan bagaimana pun juga, dan beliau meminta maaf atas rencana yang ingin di buat untuk masjid kita.
Betapa sedihnya beliau meninggalnya kita dan tanggung jawab support dakwah beliau terhadap kita, betapa antusiasnya beliau dengan kegiatan keagamaan di sekolah. Semoga semangat beliau menurun untuk kita para pejuang dakwah yang senantiasa memperbaiki diri dan menambah kapasitas kita agar apa yang ingin kita sampaikan tidaklah salah dan bermanfaat. Dan sekarang yang ingin saya tekankan kenapa selain harus terus bergerak kita juga harus menambah kapasitas kita sebagai pejuang dakwah agar perputaran dakwah kita tetap kokoh dan lebih mengakar kuat lagi. Karena kita telah belajar dari beberapa negara yang telah mengalami kehancuran aktivitas dakwahnya. Mari kawan-kawan kita tetap bergerak dan menambah kapasitas keilmuan islam dan ibadah kita.
Jazakumullahu khairan katsiran

No comments:

Post a Comment